Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Aymen Hussein mengambil eksekusi dengan mulus melewati Ernando Ari. 0-1.
Situasi makin runyam bagi Indonesia lima menit berselang, lantaran Jordi Amat kembali memperlihatkan sisi buruknya.
Ia melakukan pelanggaran orang terakhir yang membuat dirinya diusir wasit.
Dalam keadaan buruk itu, Indonesia kembali mendapatkan penalti setelah Ernando menghentikan Ali Jasim.
Beruntung kali ini Aymen Hussein menembak melambung di hadapan ultras Garuda.
Di tengah gelombang negatif ini, Ragnar Oratmangoen mendapatkan peluang yangpaling mendekati garis gawang Irak.
Ia berlari mengejar umpan lambung Ernando Ari hingga melewati bek dan tinggal berhadapan dengan kiper Jalal Hasan.
Sayang, kiper senior itu mengerahkan segenap panjang tubuhnya untuk menyetop bola masuk gawang.
Laga hampir berakhirsaat backpass nanggung Asnawi Mangkualam membuat Ernando kikuk dikeroyok dua pemain Irak.
Editor | : | Najmul Ula |
Sumber | : | BolaNas.com |