Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Rampung Agenda Timnas Indonesia, Thom Haye dan Marselino Ferdinan Berstatus Bebas Transfer

Najmul Ula - Jumat, 14 Juni 2024 | 04:30 WIB
Bintang Timnas Indonesia Marselino Ferdinan (kiri) berebut bola dengan Rebin Ghareeb Adhamat dari Irak dalam laga putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Kamis (6/6/2024).
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Bintang Timnas Indonesia Marselino Ferdinan (kiri) berebut bola dengan Rebin Ghareeb Adhamat dari Irak dalam laga putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Kamis (6/6/2024).

BOLANAS.COM - Thom Haye dan Marselino Ferdinan menjadi pemain timnas Indonesia yang menatap libur musim panas dengan berstatus tanpa klub.

Timnas Indonesia merampungkan agenda putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026, dan para pemain akan menjalani libur offseason.

Setelah itu, seluruh pemain akan kembali ke klub, dengan pengecualian untuk pemain yang tak memiliki klub.

Saat ini, dua pemain Indonesia yang berbasis di Eropa akan mengalami kontrak kedaluwarsa pada 30 Juni.

Dua pemain tersebut yaitu Thom Haye dan Marselino Ferdinan.

Thom Haye berada dalam usia yang bisa jadi akan membuatnya mendapatkan kontrak besar terakhirnya.

Ia akan berusia 30 tahun pada 9 Februari 2025 mendatang.

Meski begitu Haye terbukti masih bisa bermain di level tertinggi bersama SC Heerenveen di Liga Belanda.

Musim lalu di Eredivisie, ia mengemas empat gol dan empat assist dalam 32 pertandingan.

Baca Juga: Setelah Angelo Alessio dan Thomas Doll, Siapa Pelatih Kelas Dunia Berikutnya yang Direkrut Persija?

Editor : Najmul Ula
Sumber : BolaSport.com,Transfermarkt.co.id
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.