Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

4 Tahun Dampingi Shin Tae-yong, Formasi Apa yang Dipakai Nova Arianto di Timnas U-16?

Najmul Ula - Kamis, 20 Juni 2024 | 04:30 WIB
Pelatih timnas U-16 Indonesia, Nova Arianto, sedang melatih para pemainnya di Lapangan Latih JIS (Jakarta International Stadium), Jakarta Utara, Kamis (28/3/2024).
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Pelatih timnas U-16 Indonesia, Nova Arianto, sedang melatih para pemainnya di Lapangan Latih JIS (Jakarta International Stadium), Jakarta Utara, Kamis (28/3/2024).

BOLANAS.COM - Nova Arianto akan membuktikan kapasitasnya sebagai pelatih kepala setelah empat tahun menjadi asisten Shin Tae-yong.

Setelah sangat lama menjadi anakd didik mahaguru, sang murid kini telah membuka perguruan sendiri.

Situasi itu menggambarkan Nova Arianto yang kini menghadapi turnamen pertama sebagai pelatih timnas U-16 Indonesia.

Nova sebelumnya dikenal sebagai satu-satunya asisten pelatih dari unsur lokal yang mendampingi Shin Tae-yong.

Setelah empat tahun menjadi asisten, PSSI kini mempercayakan Nova untuk menerapkan ilmunya pada pemain timnas U-16.

Pola tersebut sebelumnya juga diterapkan pada pendahulunya, Bima Sakti.

Bima Sakti dipercaya menangani timnas U-16 setelah menjadi asisten Luis Milla di timnas senior.

Bima bisa membawa Garuda Muda juara Piala AFF U-16 2022, tetapi gagal lolos ke Piala Asia U-17 2024 setelah keok dari Malaysia di babak kualifikasi.

Secara taktikal, Bima mempertahankan formasi dari Filanesia, 4-3-3, untuk diterapkan di timnas U-16.

Baca Juga: Daftar Pemain Timnas U-16 Indonesia untuk Asean Cup U-16 2024, Ada Pemain Milik Sepupu Manchester City

Editor : Najmul Ula
Sumber : BolaSport.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.