Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Semifinal ASEAN Cup U-16 2024 Jadi Pembuktian Para Pelatih Lokal

Nungki Nugroho - Minggu, 30 Juni 2024 | 17:06 WIB
Pelatih Timnas U-16 Indonesia, Nova Arianto dalam sesi jumpa pers sebelum laga semifinal ASEAN Cup U-16 2024 di Hotel Solo Paragon, Surakarta, Minggu (30/6/2024)
BAGAS REZA MURTI/BOLASPORT.COM
Pelatih Timnas U-16 Indonesia, Nova Arianto dalam sesi jumpa pers sebelum laga semifinal ASEAN Cup U-16 2024 di Hotel Solo Paragon, Surakarta, Minggu (30/6/2024)

Senasib dengan Indonesia, Vietnam diuntungkan dengan waktu istirahat yang lebih panjang ketimbang Thailand.

Pelatih timnas U-16 Vietnam, Tran Minh Chien, justru menilai laga akan berjalan sulit karena cuaca panas di Kota Solo.

"Untuk pertandingan lawan Thailand, ini akan menjadi pertandingan sulit karena dimainkan pada sore hari pukul 15.00 WIB. Sebuah kondisi yang sulit," ucap Tranh Minh Chien.

Pelatih Thailand, Jadet Meelarp, berharap timnya bisa mengulangi keberhasilan di fase grup.

Pertandingan melawan Malaysia cukup menjadi pelajaran bagi skuad muda Gajah Perang.

"Jika melihat dari pertandingan sebelumnya. Kita tertinggal satu gol dan butuh mencetak tiga gol, pemain kami bisa melakukan itu karena dukungan dari pelatih, ofisial, dan semua pemain."

"Untuk pertandingan berikutnya tentu tidak akan mudah lawan Thailand," tutur pelatih yang akrab disapa Sir Det.

Pertandingan semifinal antara Thailand Vs Vietnam berlangsung di Stadion Manahan, Solo, mulai pukul 15.00 WIB.

Lalu diteruskan laga Indonesia Vs Australia pukul 19.30 WIB.

Beban berat di pundak Nova Arianto lantaran berstatus sebagai tuan rumah sekaligus juara bertahan Piala AFF U-16 yang kini bernama ASEAN Cup U-16.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P
Editor : Nungki Nugroho
Sumber : BolaNas.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.