Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Momen kedua ketika Anthony Stipe Didulica mencetak gol untuk Australia pada babak kedua.
Akan tetapi, gol Didulica dianulir setelah wasit melakukan review VAR.
Top scorer ASEAN Cup U-16 2024 itu dianggap melakukan handball sebelum menceploskan bola ke gawang Thailand.
Untungnya Australia tetap menang atas Thailand pada babak adu penalti.
Kedua tim bermain imbang 1-1 pada waktu normal 2x45 menit.
Pada babak adu penalti, Australia menang dengan skor akhir 8-7.
Baca Juga: ASEAN Cup U-16 2024 - Rekan Setim Matthew Baker Jadi Penentu Juara Timnas U-16 Australia
AFF menilai keberadaan VAR meningkatkan kualitas turnamen tahunan tersebut.
"AFF percaya VAR mengubah sepak bola dan menjadi salah satu elemen terpenting yang akan meningkatkan kompetisi kita ke level yang lebih tinggi," kata Khiev Sameth dalam rilis resmi AFF.
Editor | : | Nungki Nugroho |
Sumber | : | AseanFootball.org |