Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Di pasar kiper sekarang, terdapat kiper didikan luar negeri yang berstatus warga negara Indonesia.
Sosok itu mendapatkan pendidikan sepak bola luar negeri, tetapi tidak akan memakan slot delapan pemain asing.
Ditambah, dia berstatus tanpa klub sehingga klub Indonesia tak perlu mengeluarkan biaya transfer.
Dia adalah Cyrus Margono, kiper kelahiran Amerika Serikat yang mendapatkan KTP Indonesia pada Maret lalu.
Jika Maarten Paes memerlukan sidang gugatan ke CAS, Margono tinggal dipilih klub Liga 1 dan tinggal dipanggil Shin Tae-yong.
Ia juga berusia muda, terlahir pada 9 November 2001, lebih muda dari kiper kedua timnas Indonesia Adi Satryo.
Secara postur, ia juga lebih tinggi dibanding Adi dan Ernando Ari, yaitu 191 cm.
Pengalaman Cyrus di level senior yaitu memperkuat Panathinaikos B di Liga Yunani selama tiga musim terakhir.
Dalam kurun waktu tersebut, ia bermain 17 kali serta beberapa kali berlatih bareng tim utama.
Baca Juga: Thom Haye Menuju AZ Alkmaar, Tinggal Marselino Ferdinan Mau ke Mana?
Editor | : | Najmul Ula |
Sumber | : | Transfermarkt.co.id |