Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Debut Striker Timnas Indonesia Bersama Persib Bandung: Tumpul di Posisi Baru

Nungki Nugroho - Selasa, 23 Juli 2024 | 12:00 WIB
Striker Persib Bandung, Dimas Drajad, memberi komentar setelah laga kontra Borneo FC di Piala Presiden 2024.
PERSIB.CO.ID
Striker Persib Bandung, Dimas Drajad, memberi komentar setelah laga kontra Borneo FC di Piala Presiden 2024.

Dua peluang emas gagal dioptimalkan oleh bomber timnas Indonesia tersebut.

Gol semata wayang Borneo dicetak oleh Rosembergne Da Silva pada menit ke-90+2.

Dimas Drajad hanya bermain 47 menit untuk kemudian digantikan Ryan Kurnia pada babak kedua.

"Dari segi hasil, kami kalah di pertandingan ini, tetapi kami juga harus tetap melangkah ke depan karena kami masih punya pertandingan," ucap Dimas.

Dimas pun bertekad untuk memperbaiki penampilannya pada laga berikutnya.

"Semoga di pertandingan selanjutnya, kami bisa memberikan kemenangan."

"Sekarang kami tinggal mengikuti saja instruksi yang diberikan dari pelatih," tutur Dimas Drajad.

Baca Juga: Kontestan Abadi, Persib dan Persija Kompak Tak Tergiur Gelar Juara Piala Presiden 2024

Tak hanya debut, momen ini juga menjadi reuni Dimas dengan Ciro Alves yang sempat bersama di Persikabo 1973.

Editor : Nungki Nugroho
Sumber : Jabar.tribunews.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.