Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Timnas U-19 Indonesia Vs Thailand - Senjata Andalan Bawa Garuda Nusantara Pimpin Babak Pertama

Nungki Nugroho - Senin, 29 Juli 2024 | 20:19 WIB
Skuad timnas U-19 Indonesia menyanyikan lagu kebangsaan saat menghadapi timnas U-19 Kamboja pada matchday kedua Grup A ASEAN Cup U-19 2024 di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Surabaya, Sabtu (20/7/2024).
TOMMY NICOLAS/BOLASPORT.COM
Skuad timnas U-19 Indonesia menyanyikan lagu kebangsaan saat menghadapi timnas U-19 Kamboja pada matchday kedua Grup A ASEAN Cup U-19 2024 di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Surabaya, Sabtu (20/7/2024).

Pada saat bersamaan, Thailand mendapat kesempatan emas melalui tendangan bebas.

Beruntung eksekusi Piyawat Petra masih mengenai tiang gawang kanan Ikram.

Penyelamatan penting dilakukan Ikram dengan menangkap peluang Thanawut Phochai pada menit ke-43.

Dua menit kemudian Indonesia memiliki peluang via tendangan bebas Toni Firmansyah.

Tendangan mendatar wonderkid Persebaya Surabaya itu masih bisa diamankan kiper Thailand, Kittipong Bunmak.

Tak ada gol tambahan hingga wasit meniup peluit akhir babak pertama.

Skor 1-0 untuk keunggulan Indonesia atas Thailand.

Susunan Pemain:

Indonesia (5-2-3): 1-Ikram Algiffari (GK); 17-Mufli Hidayat, 4-Kadek Arel, 5-Muhammad Alfahrezzi Buffon, 21-Iqbal Gwijangge, 16-Dony Tri Pamungkas (C); 12-Welber Jardim, 10-Kafiatur Rizky; 20-Arlyansyah Abdulmanan, 11-Riski Afrisal, 9-Jens Raven

Cadangan: 22-I Wayan Arta Wiguna, 23-Fitrah Maulana; 2-Rizdjar Nurviat Subagja, 3-Alexandro Felix Kamuru, 6-Meshaal Hamzah, 7-Figo Dennis, 8-Arkhan Kaka, 13-Mufdi Iskandar, 14-Sulthan Zaky, 15-Marselinus Ama Ola, 18-Toni Firmansyah, 19-Muhammad Ragil

Pelatih: Indra Sjafri

Thailand: 1-Kittipong Bunmak (GK)(C), 2-Pikanet Laohawiwat, 4-Jhetsaphat Khuantanom, 5-Singha Marasa, 7-Thanawut Phochai, 9-Caelan Tanadon Ryan, 10-Thanakrit Chotmuangpak, 13-Siradanai Phosri, 15-Piyawat Petra, 16-Pakawat Tengoakson, 22-Phongsakon Sangkasopha.

Cadangan: 12-Phijak Donwithai, 23-Anut Samran; 3-Puttaraburin Channawan, 11-Ratthaphum Phankhecon, 14-Jirapong Pungviravong, 17-Chanothai Kongmeng, 18-Jirapol Saelio, 19-Paripan Wongsa, 20-Pitipong Wongbut, 21-Natpakhan Promthongmee

Pelatih: Emerson Pereira

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P
Editor : Nungki Nugroho
Sumber : BolaNas.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.