Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Pemanggilan ini membuktikan bahwa Shin Tae-yong tak terlalu menggubris produktivitas Dimas Drajad di Persib Bandung.
Pasalnya, penyerang berusia 27 tahun itu belum mencetak gol untuk Persib sejak bergabung pada awal musim 2024/2025.
Lini depan Persib bahkan tumpul ketika Dimas bermain di dua laga Piala Presiden melawan Borneo FC dan Persis Solo.
Dimas memang menjalani peran baru sebagai winger di bawah racikan pelatih Persib, Bojan Hodak.
Ia justru mencatat satu assist dari kemenangan telak 4-1 Persib pada partai pembuka Liga 1.
Umpan Dimas Drajad berbuah gol pembuka Persib yang dicetak oleh David da Silva pada menit ke-18.
Dimas tidak merasa terbebani ketika harus digeser ke sayap dalam skema permainan Persib.
"Bagi saya bukan hal baru main di winger, saya sudah pernah main di posisi ini dan ini hal yang wajar," ucap Dimas Drajad.
Meski berstatus sebagai pelayan bagi David da Silva, Dimas rupanya sudah memiliki tempat di hati Shin Tae-yong.
Hingga berita ini dimuat baru nama Dimas yang muncul dalam pemanggilan timnas Indonesia.
Masih ada waktu dua pekan bagi STY untuk mempersiapkan tim nasional di putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia.
Selain melawan Australia dan Arab Saudi, Indonesia juga berhadapan dengan Jepang, Bahrain, dan China di Grup C.
View this post on Instagram
Editor | : | Nungki Nugroho |
Sumber | : | Persib.co.id |