Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
PSSI sudah memastikan Baggott tak akan dipanggil dalam skuad mendatang untuk bulan September.
Dengan begitu, hierarki bek tengah timnas Indonesia tetap sama: Jay Idzes, Justin Hubner, Jordi Amat, Rizky Ridho.
Kabar lebih menggembirakan terjadi di sektor kiper, seturut selesainya kasus Paes di FIFA.
Per Minggu (18/8/2024) hari ini, kiper FC Dallas itu direstui FIFA untuk membela timnas Indonesia.
Ia akan menjadi tambahan penting bagi tim Garuda untuk menghadapi lima tim kuat Asia.
Melihat performanya di MLS, fans Tanah Air bisa berharap melihat save-save ajaib di Kualifikasi Piala Dunia 2026.
"Saya rasa ingin datang ke sana secepatnya, bermain secepatnya untuk Tim Nasional," ujar Paes di Instagram Timnas Indonesia.
"Dan saya sangat bersyukur memiliki kesempatan ini dan bermain untuk Garuda."
"Kita ciptakan kenangan indah bersama. Manyala abangku," ucap Paes.'
Baca Juga: BREAKING NEWS - Hasil Drawing Liga Champions Asia 2, Persib Bandung Satu Grup dengan Klub Asnawi!
Hierarki kiper Indonesia berarti: Paes, Ernando Ari, Adi Satryo, Nadeo Argawinata.
Deretan musuh yang akan dihadapi menawarkan laga-laga sibuk bagi Paes: Arab Saudi, Australia, Jepang, China, Bahrain.
Baca Juga: Hasil Liga 1 - Menang Cleansheet atas Semen Padang, Bali United Melenggang ke Puncak Klasemen
Editor | : | Najm Ula |
Sumber | : | BolaSport.com |