Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Shin Tae-yong Hanya Panggil 12 Pemain Dalam Negeri, Buat Apa Liga 1 Disetop H-4 Jadwal FIFA?

Najm Ula - Selasa, 20 Agustus 2024 | 04:30 WIB
Pertandingan PSS Sleman vs Persik Kediri  pada pekan kedua Liga 1 2024/25, Senin (19/8/2024).
NAJM ULA/BOLASPORT.COM
Pertandingan PSS Sleman vs Persik Kediri pada pekan kedua Liga 1 2024/25, Senin (19/8/2024).

Hal itu membuat Liga 1 harus berhenti pada Rabu (28/8/2024), menghilangkan peluang pertandingan pada akhir pekan.

Baca Juga: Hierarki Kiper Timnas Indonesia Usai Maarten Paes Gabung, Ernando Ari Turun Pangkat Bukan karena Jelek

Akibatnya, hanya ada tiga matchday Liga 1 menuju laga pertama timnas Indonesia di putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Urgensi kebijakan Liga 1 disetop pada H-4 jeda internasional di atas semakin bisa dipertanyakan seturut minimnya pemain dalam negeri yang dipanggil.

Shin Tae-yong melalui Sumardji mengkonfirmasi hanya akan ada 12 pemain Liga 1 yang masuk dalam skuad timnas Indonesia mendatang.

"Dari 12 nama itu adalah wajah lama," kata Sumardji.

"Ada yang kemarin memperkuat timnas Indonesia, tapi kami coret karena slotnya memang sedikit,” kata Sumardji.

Jika pemain Liga 1 yang dipanggil timnas jumlahnya sedikit, apakah bijak memotong durasi kompetisi seperti saat ini?

Pada September, Liga 1 akan melangsungkan empat matchday sebelum jeda internasional Oktober. 

Namun, klub yang seharusnya bertanding satu pekan sekali, harus bertanding dengan jadwal pampat karena PSSI menghendaki kompetisi berhenti lebih cepat sebelum laga Kualifikasi Piala Dunia 2026. 

Baca Juga: Hasil Liga 1 - PSS Takluk dari Persik, Belum Ada Nyawa di Sleman Usai Dihukum Tiga Poin

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P
Editor : Najm Ula
Sumber : BolaSport.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.