Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Pada laga kontra Australia, Selasa (10/9/2024) mendatang, ia kembali available untuk dipilih Shin Tae-yong.
Masalahnya, bek 21 tahun itu bisa dikatakan berada di titik nol di level klub.
Ia menjalani peminjaman tak produktif di Cerezo Osaka pada paruh pertama 2024.
Sempat diisukan dipinjamkan ke klub Swedia, pihak Wolverhampton memutuskan menaruhnya lagi di tim U-21.
Pada musim 2024/25, Hubner baru satu kali bermain untuk Wolves U-21 di Premier League 2, itu pun hanya 45 menit.
Situasi ini membuatnya dalam kondisi tak optimal untuk kembali ke posisi starter yang lama dimilikinya di timnas Indonesia.
Kabar buruk bagi Hubner, pesaingnya di sektor bek tengah, Calvin Verdonk, membuktikan diri bermain di level tinggi.
Verdonk sudah mengenyam beberapa pertandingan Liga Belanda bersama NEC Nijmegen, lalu bermain solid saat Indonesia menahan Arab Saudi.
Jika sudah begitu, Hubner terancam hanya duduk di bangku cadangan, bersebelahan dengan Marselino Ferdinan.
Baca Juga: Legenda Pulang ke Rumah, Boaz Solossa Kembali ke Pangkuan Persipura Jayapura
Editor | : | Najm Ula |
Sumber | : | BolaSport.com,Transfermarkt.co.id |