Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Wolverhampton Krisis Bek Tengah, Saatnya Justin Hubner Ulangi Lesatan Musim Lalu

Najm Ula - Minggu, 22 September 2024 | 18:00 WIB
Bek timnas Indonesia, Justin Hubner (kanan), sedang menguasai bola saat bertanding di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Selasa (10/9/2024).
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Bek timnas Indonesia, Justin Hubner (kanan), sedang menguasai bola saat bertanding di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Selasa (10/9/2024).

"In akan menjadi pukulan besar bagi kami jika kehilangan dia dalam waktu lama (Mosquera)," ujar O'Neil di laman resmi klub.

"Dia bermain di area lapangan yang kami sudah tipis (stok pemain) dan dia bermain dengan level tinggi buat kami."

"Mengingat bursa transfer juga sudah tutup, ini bukan area yang kami bisa hidup dengan kehilangan pemain."

Saat ini, bek tengah senior yang fit hanyalah Santiago Bueno dan Craig Dawson.

Pada laga Carabao Cup tengah pekan lalu, ada satu bek tengah muda yang diorbitkan.

Bek tengah belia itu bukanlah Justin Hubner, melainkan Alfie Pond yang berusia enam bulan lebih muda.

Alfie Pond yang berumur 19 tahun pun diprediksi menjadi pelapis bagi Bueno dan Dawson di tim utama.

Bagi Hubner, ini adalah kesempatan besar untuk kembali menembus tim utama.

Ia kehilangan tempat lantaran dipinjamkan ke Cerezo Osaka dengan rapor tak memuaskan.

Baca Juga: Hasil Liga 1 - Sempat Bikin STY Kepincut, Aji Kusuma Antar Persita Kalahkan Semen Padang

Editor : Najm Ula
Sumber : Wolverhampton
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.