Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jadwal Pekan Ketujuh Liga 1 - Persija Harus Mengungsi Lawan PSM Makassar

Nungki Nugroho - Kamis, 26 September 2024 | 11:30 WIB
Skuat Persija Jakarta (skuad Persija Jakarta) sedang berfoto bersama di Jakarta International Stadium (JIS), Jakarta Utara.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Skuat Persija Jakarta (skuad Persija Jakarta) sedang berfoto bersama di Jakarta International Stadium (JIS), Jakarta Utara.

Pekan ketujuh Liga 1 sendiri sudah dimulai pada hari ini, Kamis (26/9/2024).

Dua tim biru saling berhadapan yakni PSIS Semarang dan Arema FC di Stadion Moch Soebroto, Magelang.

Kemudian disusul PSS Sleman yang menjamu Malut United di Stadion Manahan, Solo, pukul 19.00 WIB.

Satu hari berselang, Bali United menjamu Barito Putera di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Bali.

Lalu sang pemuncak klasemen Persebaya Surabaya menghadapi Dewa United di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Surabaya.

Persib Bandung yang sedang dalam ancaman sanksi Komdis PSSI menjalani laga away lawan Madura United pada Sabtu (28/9/2024).

Baca Juga: Hasil Timnas U-20 Indonesia Vs Maladewa - Garuda Nusantara Menang Telak Berkat Brace Assist Sang Kapten

David Da Silva (tengah) sedang merayakan golnya bersama Dedi Kusnandar, Ryan Kurnia, Marc Klok, dan Ciro Alves dalam laga pekan ke-28 Liga 1 2023 antara Persija Jakarta versus Persib Bandung di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung, Jawa Barat, Sabtu (9/3/2024) siang.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
David Da Silva (tengah) sedang merayakan golnya bersama Dedi Kusnandar, Ryan Kurnia, Marc Klok, dan Ciro Alves dalam laga pekan ke-28 Liga 1 2023 antara Persija Jakarta versus Persib Bandung di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung, Jawa Barat, Sabtu (9/3/2024) siang.

Maung Bandung harus kehilangan kapten tim, Marc Klok, usai dikartu merah saat lawan Persija Jakarta pekan lalu.

Pekan ketujuh ditutup dengan laga Borneo FC melawan Persita Tangerang pada Minggu (30/9/2024).

Editor : Nungki Nugroho
Sumber : BolaNas.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.