Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Enam Bulan 'Diculik' Indra Sjafri, Dony Tri Pamungkas Akhirnya Gabung Persija Jakarta

Najm Ula - Jumat, 4 Oktober 2024 | 10:30 WIB
Pelatih timnas U-20 Indonesia, Indra Sjafri (kiri), bersama pemainnya bernama Dony Tri Pamungkas (kanan) dalam sesi jumpa pers di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, Minggu (29/9/2024) malam.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Pelatih timnas U-20 Indonesia, Indra Sjafri (kiri), bersama pemainnya bernama Dony Tri Pamungkas (kanan) dalam sesi jumpa pers di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, Minggu (29/9/2024) malam.

Dalam situasi normal, Dony bakal menjadi pesaing kuat Firza Andika untuk posisi bek kiri.

Mengingat Firza baru saja mendapatkan kartu merah, The Jakmania jadi berandai-andai apa jadinya jika Dony tersedia bagi klub dan tak berlama-lama di timnas U-20.

"Pastinya senang bisa bertemu rekan-rekan dan tim pelatih," ujar Dony usai berlatih kembali bersama Macan Kemayoran.

"Tentu saya rindu berjuang bersama-sama, semoga momen itu bisa segera tiba."

Momen yang dimaksud adalah pertandingan pertama Dony di Liga 1 musim ini.

Ia belum pernah tampil untuk Persija pada musim 2024/25, kecuali penampilan sebentar di Piala Presiden 2024.

Pemain asal Boyolali itu bergabung Persija saat jeda internasional, sehingga tak ada agenda pertandingan Liga 1 dalam dua pekan.

Laga berikutnya Persija di Liga 1 adalah bertandang ke PSIS Semarang pada 17 Oktober.

"Saya bangga dengan perjuangan kami di timnas, tentu pencapaian ini belum membuat kami puas," tutur Dony.

Baca Juga: K-League Musim 2024 Berakhir, Pratama Arhan Bela Timnas Indonesia dan Tak Akan Pernah Balik Korea?

Editor : Najm Ula
Sumber : Persija.id
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.