Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Dua Kabar Miring untuk Timnas Indonesia Jelang Lawan Bahrain dan China, Shin Tae-yong Ketar-ketir?

Nungki Nugroho - Sabtu, 5 Oktober 2024 | 09:33 WIB
Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, saat menghadiri sesi jumpa pers di Media Center Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Selasa (10/9/2024).
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, saat menghadiri sesi jumpa pers di Media Center Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Selasa (10/9/2024).

Juru taktik asal Korea Selatan itu dijadwalkan baru mengumpulkan pemain pada hari ini, Sabtu (5/10/2024).

Staf pelatih beserta pemain yang berada di Indonesia akan diterbangkan ke Bahrain setelah makan malam.

27 pemain disiapkan untuk menghadapi Bahrain dan China.

Indonesia akan melawan Bahrain lebih dulu pada 10 Oktober 2024.

Kemudian diteruskan menghadapi China pada 15 Oktober 2024.

Shin Tae-yong optimistis bisa memetik kemenangan dari dua laga tersebut.

"Tujuannya adalah untuk meraih poin Bahrain dan China. Jika kita bisa menang lawan kedua tim ini, kita bisa dengan mudah masuk ke 3 atau 4 besar," tegas Shin Tae-yong.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P
Editor : Nungki Nugroho
Sumber : BolaSport.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.