Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLANAS.COM - Timnas Indonesia bisa memetik pelajaran dari Bahrain terlepas dari kepemimpinan wasit yang kontroversial.
Timnas Indonesia terlebih dahulu harus kritis terhadap diri sendiri sebelum menyalahkan pihak eksternal.
Pesan itu disampaikan Jay Idzes setelah laga Indonesia kontra Bahrain berakhir imbang 2-2.
Pada laga itu, tim Garuda merasa dirampok karena gol terakhir Bahrain terjadi hampir tiga menit setelah tambahan waktu usai.
Idzes yang bermain di Venezia FC menunjukkan kematangannya dan menjelaskan mengapa ia layak menjadi kapten.
"Inilah sepak bola, ini bagian dari sepak bola," tegas Idzes di mixed zone usai pertandingan.
"Jadi, yang saya lihat adalah, kami harus berkaca terlebih dahulu."
"Itu sudah terjadi," terangnya.
Sebelum gol penyama kedudukan Bahrain, memang terdapat beberapa momen Indonesia yang bikin geregetan.
Editor | : | Najm Ula |
Sumber | : | BolaSport.com |