Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jadwal Pekan Ke-8 Liga 1 2024/2025: Menanti Debut Tiga Pelatih Baru

Nungki Nugroho - Kamis, 17 Oktober 2024 | 07:30 WIB
Pelatih anyar PSS Sleman, Mazola Junior.
PSSLEMAN.ID
Pelatih anyar PSS Sleman, Mazola Junior.

Meneses langsung mengincar tiga poin pada laga perdananya.

"Pertama, kami harus menang, karena tujuh laga beruntun tanpa kemenangan. Tentu kami harus menciptakan mentalitas pemenang," kata Meneses dikutip dari situs resmi Liga 1.

"Saya pikir, pertama, kami harus fokus meningkatkan performa pemain, dan membuat tim ini bermain secara kolektif," ucapnya menambahkan.

Selain Meneses, Mazola Junior juga berpeluang debut bersama PSS Sleman.

Pelatih asal Brasil itu resmi ditunjuk menggantikan Wagner Lopes pada 11 Oktober 2024.

Laga antara PSS melawan Barito Putera pada 20 Oktober berpotensi menjadi debut Mazola di Liga Indonesia.

Baca Juga: Shin Tae-yong dan Thom Haye Kompak Kritik Gaya Bermain Negatif China usai Kalahkan Timnas Indonesia

Kehadirannya diharapkan bisa mengangkat posisi Elang Jawa dari dasar klasemen.

Sementara itu, Emral Abus mengembalikan peta persaingan pelatih lokal di Liga 1.

Ia resmi ditunjuk menjadi pelatih PSBS Biak pada 16 Oktober 2024.

Editor : Nungki Nugroho
Sumber : Ligaindonesiabaru.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.