Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Potensi Nepotisme Bahrain, AFC Bahas Kemungkinan Laga Indonesia Vs Bahrain Digelar di Tempat Aman

Najm Ula - Jumat, 18 Oktober 2024 | 16:12 WIB
Wasit asal Oman, Ahmed Al Kaf yang memimpin laga Bahrain Vs Timnas Indonesia di Stadion Nasional Bahrain, Riffa, Bahrain pada Kamis (10/10/2024).
AFC PHOTO GALLERY
Wasit asal Oman, Ahmed Al Kaf yang memimpin laga Bahrain Vs Timnas Indonesia di Stadion Nasional Bahrain, Riffa, Bahrain pada Kamis (10/10/2024).

BOLANAS.COM - AFC di luar dugaan menyambut proposal Bahrain untuk memindah arena pertandingan melawan Indonesia.

Fans sepak bola Indonesia patut khawatir dengan prospek merugikan menghadapi Bahrain.

Timnas Indonesia menahan Bahrain dengan skor 2-2 pada laga ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 pekan lalu.

Kontroversi wasit Ahmed Al Kaf pada pertandingan itu berbuntut panjang.

Gol penyeimbang Bahrain yang datang pada menit ke-99 diprotes Indonesia lantaran tambahan waktu hanya enam menit.

Netizen segera menghujani akun media sosial federasi Bahfrain (BFA) dengan serangan tak terperi.

Pihak BFA kemudian mengadukan perilaku netizen tersebut pada AFC.

Lebih dari itu, BFA bahkan menuntut laga leg kedua melawan Indonesia yang seharusnya digelar di Jakarta, untuk dipindah.

Pertemuan kedua tim Garuda kontra Bahrain akan digelar pada 25 Maret 2025 mendatang.

Baca Juga: Setelah Persija, Kini Giliran Dewa United, Jadwal Bikinan PSSI dan PT LIB Rugikan Klub Pemasok Pemain Timnas

Editor : Najm Ula
Sumber : The-AFC.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.