Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pelatih Legendaris Inggris Sebut Elkan Baggott Pemain Raksasa, Timnas Indonesia Move On dengan Bek Baru

Najm Ula - Senin, 11 November 2024 | 19:00 WIB
Elkan Baggott resmi dipinjamkan ke Blackpool untuk musim 2024-2025.
BLACKPOOL FC
Elkan Baggott resmi dipinjamkan ke Blackpool untuk musim 2024-2025.

Kini memasuki fase pemulihan, Bruce terkesima dengan postur Baggott, tetapi menyadari ia belum sembuh 100 persen.

Meski sudah bermain pada tengah pekan melawan Liverpool U-21, ia diparkir pada laga akhir pekan menghadapi Leyton Orient.

"Big (raksasa) Baggott sedikit nyeri," ucap Bruce dikutip dari Blackpool Gazette.

"Jadi kami tidak akan mengambil risiko."

Kabar tersebut datang saat timnas Indonesia melanjutkan hidup tanpa Baggott dengan bek naturalisasi baru.

PSSI baru saja meresmikan Kevin Diks sebagai pemain naturalisasi teranyar.

Kevin Diks berposisi sebagai bek serbabisa, dan bermain di level lebih tinggi ketimbang Baggott.

Diks bermain untuk FC Copenhagen yang rutin menjuarai Liga Denmark, berikut bertanding di Liga Champions Eropa.

Jika Baggott kelak memutuskan kembali membela timnas, ia akan menghadapi persaingan lebih ketat dari sebelumnya.

Baca Juga: PSSI Konfirmasi Kevin Diks Bisa Main Lawan Jepang, Pertahanan Timnas Full dari Kasta Tertinggi Eropa

Editor : Najm Ula
Sumber : Blackpoolgazzette.co.uk
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.