Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tanpa Salaman dengan Erick Thohir, Ole Romeny Resmi Lengkapi Puzzle Naturalisasi Timnas Indonesia

Nungki Nugroho - Sabtu, 16 November 2024 | 19:16 WIB
Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, berfoto dengan calon pemain naturalisasi Ole Romeny.
INSTAGRAM.COM/ERICKTHOHIR
Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, berfoto dengan calon pemain naturalisasi Ole Romeny.

Bergabungnya Ole diharapkan meningkatkan kinerja lini serang sekaligus melengkapi puzzle naturalisasi timnas Indonesia.

Musim ini, Ole menjadi pilar penting di lini depan FC Utrecht.

Bermain sebagai winger kanan, ia telah membukukan dua gol dari 10 laga di Eredivisie Belanda.

Pemain berpostur 185 cm itu juga sempat memperkuat timnas Belanda di kelompok usia 15 hingga 20 tahun.

Berikut prediksi susunan pemain timnas jika ketambahan Ole Romeny:

Kiper: Maarten Paes

Pemain Belakang: Kevin Diks, Mees Hilgers, Jay Idzes, Justin Hubner, Calvin Verdonk

Pemain Tengah: Thom Haye, Ivar Jenner

Pemain Depan: Ole Romeny, Ragnar Oratmangoen, Rafael Struick

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P
Editor : Nungki Nugroho
Sumber : Instagram.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.