Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Babak Pertama Timnas Indonesia Vs Arab Saudi, Marselino Ferdinan Jadi Kartu AS Shin Tae-yong

Nungki Nugroho - Selasa, 19 November 2024 | 19:55 WIB
Skuad timnas Indonesia saat menghadapi Arab Saudi di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Selasa (19/11/2024).
PSSI.ORG
Skuad timnas Indonesia saat menghadapi Arab Saudi di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Selasa (19/11/2024).

Pada menit ke-31, Indonesia berhasil mencetak gol lewat sepakan Marselino Ferdinan.

Menerima umpan Ragnar Oratmangoen, tendangan keras kaki kanan Marselino membobol kiri atas gawang Arab Saudi.

Tim tamu merespons, tendangan Faisal Al-Ghamdi dari luar kotak penalti masih mengarah tepat diamankan Maarten Paes.

Skuad Garuda nyaris menggandakan keunggulan andai sepakan Ragnar dan Struick tak diblok pertahanan Arab Saudi pada menit ke-40.

Kesempatan berikutnya leat Calvin Verdonk masih menyamping di kanan gawang Ahmed Alkassar pada menit ke-45+4.

Arab yang mendominasi di sisa injury time tak bisa membobol gawang Maarten Paes.

Skor 1-0 untuk keunggulan Indonesia menutup babak pertama. 

Susunan pemain:

Timnas Indonesia: 1-Maarten Paes; 6-Sandy Walsh, 3-Jay Idzes, 5-Rizky Ridho, 23-Justin Hubner, 17-Calvin Verdonk; 19-Thom Haye, 18-Ivar Jenner; 7-Marselino Ferdinan, 9-Rafael Struick, 11-Ragnar Oratmangoen.

Cadangan: 2-Yakob Sayuri, 4-Jordi Amat, 8-Witan Sulaeman, 10-Hokky Caraka, 12-Pratama Arhan, 13-Muhammad Ferarri, 14-Eliano Reijnders, 15-Ricky Kambuaya, 16-Nadeo Argawinata, 20-Shayne Pattynama, 21-Muhamad Riyandi, 22-Nathan Tjoe-A-On.

Pelatih: Shin Tae-yong.

Timnas Arab Saudi: 22-Ahmed Alkassar; 5-Ali Al Bulayhi, 12-Saud Abdulhamid, 13-Yasir Gharsan, 17-Hassan Al Tambakti; 6-Nasser Al Dadwsari, 8-Marwan Al Sahafi, 16-Faisal Alghamdi, 19-Mohammed Al Qahtani, 23-Mohammed Kanno; 9-Feras Albrikan.

Cadangan: 1-Mohammed Al Yami; 2-Sultan AL Ghannam, 3-Awn Alsaluli, 4-Ali Lajami, 7-Aman Yousef, 10-Musab Aljuwayr, 11-Saleh Al Shehri, 14-Abdullah Al Hamddan, 15-Abdullah Al Khaibari, 18-Saad Fahad, 20-Abdullah Radif, 21-Abdulrahman Alsanabi.

Pelatih: Herve Renard

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P
Editor : Nungki Nugroho
Sumber : BolaNas.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.