Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Dua Alasan PSSI Dukung Full Skuad Timnas U-22 Indonesia yang Dimainkan di Piala AFF 2024

Nungki Nugroho - Senin, 25 November 2024 | 07:00 WIB
Line-up timnas U-23 Indonesia di Piala Asia U-23 2024.
PSSI.ORG
Line-up timnas U-23 Indonesia di Piala Asia U-23 2024.

Greg menginginkan pemain naturalisasi di Eropa juga dipanggil untuk Piala AFF.

"Pemain yang dinaturalisasi sekarang, ada baiknya mereka juga diturunkan (Piala AFF). Jangan menaturalisasi sudah sebanyak ini terus kita bilang AFF itu tidak penting," kata Greg saat diwawancara di acara Program Dua Sisi TVOne.

Apalagi Indonesia dituntut mematahkan kutukan tak pernah menjuarai Piala AFF.

"Sekarang kita bilang target kita Piala Dunia. Bagaimana kita targetnya Piala Dunia kalau kita enggak bisa juara Piala AFF? Saya tidak setuju (hanya panggil timnas U-22 Indonesia). Harus pakai tim yang paling kuat," tegas eks pemain Persis Solo dan Persija Jakarta tersebut.

Namun, kebijakan Shin Tae-yong justru mendapat dukungan penuh dari federasi nasional.

Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, sedang memberikan keterangan kepada awak media di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, Minggu (17/11/2024).
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, sedang memberikan keterangan kepada awak media di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, Minggu (17/11/2024).

Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, menilai ajang ini bisa memberi kesempatan regenerasi dalam skuad timnas Indonesia.

"Ini kesempatan pemain muda kita U-22 untuk bisa mulai menggantikan pemain senior," kata Erick Thohir.

Bahkan, Erick meminta full skuad yang dipanggil merupakan timnas U-22 Indonesia.

Turnamen ini bisa menjadi batu loncatan timnas U-22 yang dipersiapkan untuk SEA Games 2025 mendatang.

Editor : Nungki Nugroho
Sumber : BolaSport.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.