Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Pada babak kedua, Persita bisa mencetak gol kedua lewat Ryuji Utomo dalam situasi tendangan bebas.
Sayangnya, VAR menganggap mantan bek Persija itu dalam posisi offside, sehingga gol dianulir.
Dasar nasib buruk, momen setelah gol dianulir itu kembali menimbulkan VAR yang merugikan Persis.
Kali ini tekel Gio Numberi di dalam kotak dianggap ilegal sehingga wasit menunjuk titik putih.
Ahmad Nur Hardianto sempat melihat eksekusinya ditepis M Riyandi, tetapi sang kiper rupanya bergerak lebih dulu sebelum bola ditendang.
Eksekusi ulangan tak disia-siakan Hardianto untuk menggandakan keunggulan timnya.
Gio Numberi kemudian mendapat kartu merah langsung saat menekel brutal lawan pada menit ke-74, membuat Persis bermain dengan 10 orang.
Hasil akhir 2-0 membuat Persis belum beranjak dari zona degradasi, dan tugas makin berat menanti OKS.
Pada saat bersamaan, timnas Malaysia di ASEAN Cup 2024 juga gagal meraih kemenangan.
Baca Juga: Move On dari Liga Champions Asia, Persib Bisa Tempel Persebaya Jika Menangi Dua Laga Tersimpan
Editor | : | Najm Ula |
Sumber | : | ligaindonesiabaru.com |