Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Sulit Tembus Semifinal, Shin Tae-yong Tuntut Perubahan Format Piala AFF

Nungki Nugroho - Minggu, 15 Desember 2024 | 13:30 WIB
Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong dalam konferensi pers jelang lawan Vietnam, Sabtu (14/12/2024).
PSSI
Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong dalam konferensi pers jelang lawan Vietnam, Sabtu (14/12/2024).

BOLANAS.COM - Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, mengeluh soal format fase grup Piala AFF 2024 yang melelahkan anak asuhnya.

Hal tersebut disampaikan Shin Tae-yong jelang laga timnas Indonesia Vs Vietnam.

Timnas Indonesia harus menjalani jadwal padat di Grup B ASEAN Cup 2024.

Tim besutan Shin Tae-yong bermain tiga pertandingan beruntun dalam satu pekan.

Waktu persiapan skuad Garuda juga terpangkas karena kompetisi menggunakan sistem kandang-tandang.

"Pada konferensi pers setelah pertandingan dengan Laos, saya menyampaikan Piala AFF untuk babak penyisihan grup harus diubah," kata Shin Tae-yong.

Baca Juga: Vietnam Vs Indonesia - Lemparan Pratama Arhan Lagi-lagi Jadi Perhatian Pelatih Lawan

Menurutnya, format round robin tidak ideal karena tak punya banyak waktu istirahat.

Penerbangan dari satu venue ke venue lain memakan waktu setengah hari.

STY meminta AFF untuk membuat regulasi baru di babak penyisihan grup.

"Pertandingan penyisihan grup harus dimainkan secara terpusat di satu negara, kemudian semifinal dan final akan dimainkan leg pertama dan leg kedua," tutur Shin Tae-yong.

Dengan begitu, persaingan akan berjalan menarik karena setiap tim memiliki persiapan cukup.

"Dari sana, kualitas profesional setiap pertandingan dan keterampilan para pemain akan ditingkatkan, kemudian turnamen akan ditingkatkan."

"Format saat ini membuat perjalanan-perjalanan menjadi sulit bagi tim," jelas pelatih berusia 54 tahun tersebut.

Akibat padatnya jadwal, beberapa pemain Indonesia mengalami kelelahan.

Bahkan menurunnya kebugaran timnas sudah terlihat saat menghadapi Laos di Stadion Manahan, Solo, Kamis (12/12/2024).

Baca Juga: Kabar Pemain Abroad Timnas Indonesia: Jay Idzes Cetak Gol Debut, Venezia Nyaris Permalukan Juventus

Bek Timnas Indonesia Muhammad Ferarri (tengah) saat beraksi menghadapi para pemain Laos dalam laga kedua Grup B ASEAN Cup 2024 di Stadion Manahan, Solo, Kamis (12/12/2024).
PSSI
Bek Timnas Indonesia Muhammad Ferarri (tengah) saat beraksi menghadapi para pemain Laos dalam laga kedua Grup B ASEAN Cup 2024 di Stadion Manahan, Solo, Kamis (12/12/2024).

Setelah imbang 3-3 lawan Laos, selang beberapa jam Muhammad Ferarri dkk harus terbang ke Vietnam untuk menjalani laga ketiga.

Dalam situasi ini Vietnam jelas lebih diuntungkan ketimbang pasukan Merah Putih.

The Golden Star Warriors punya waktu istirahat lebih lama karena tidak bermain pada matchday kedua.

Ditambah lagi, Vietnam langsung memainkan pertandingan di kandang sendiri.

Kondisi ini membuat peluang Indonesia lolos ke semifinal menjadi rumit jika kalah dari Vietnam.

Skuad Garuda mau tidak mau harus menang atas Filipina pada laga terakhir untuk bisa bertahan di dua besar klasemen.

Saat ini, tim asuhan Shin Tae-yong menempati peringkat pertama Grup B dengan empat poin.

Indonesia hanya butuh hasil imbang lawan Vietnam dan menang lawan Filipina untuk lolos ke semifinal.

Laga antara Vietnam Vs Indonesia digelar di Stadion Viet Tri, Phu Tho, Minggu (15/12/2024).

Pada saat bersamaan berlangsung laga antara Laos dan Filipina di Stadion New Laos, Vientiane.

Berikut klasemen sementara Grup B ASEAN Cup 2024:

Pos Tim Main M S K GM GK SG Poin
1 Indonesia 2 1 1 0 4 3 +1 4
2 Vietnam 1 1 0 0 4 1 +3 3
3 Philippines 1 0 1 0 1 1 0 1
4 Myanmar 2 0 1 1 1 2 −1 1
5 Laos 2 0 1 1 4 7 −3 1

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P
Editor : Nungki Nugroho
Sumber : BolaNas.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.