Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

PSSI Merasa Timnas Sudah Berbeda, Ada Berbagai Alasan Masuk Akal Shin Tae-yong Perlu Diganti

Najm Ula - Senin, 6 Januari 2025 | 12:00 WIB
Shin Tae-yong selebrasi atas kemenangan Timnas U-23 Indonesia 4-1 atas Yordania dan lolos ke perempat final Piala Asia U-23 2024.
THE-AFC.COM
Shin Tae-yong selebrasi atas kemenangan Timnas U-23 Indonesia 4-1 atas Yordania dan lolos ke perempat final Piala Asia U-23 2024.

BOLANAS.COM - Shin Tae-yong menghadapi vonis pemecatan oleh PSSI yang merasa perlu mengubah kiblat timnas Indonesia.

Timnas Indonesia saat ini bukanlah tim yang sama ketika Shin Tae-yong ditunjuk sebagai pelatih pada tahun baru 2020.

Saat itu, Coach Shin menerima estafet dari Simon McMenemy yang membuat tim Garuda menjadi juru kunci di putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Lima tahun berselang, semua prestasi yang bisa dicapai Indonesia dibabat habis oleh Shin.

Final Piala AFF 2020, 16 besar Piala Asia 2023, semifinal Piala Asia U-23 2024, peringkat tiga putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Namun Senin (6/1/2025) siang ini, PSSI rezim Erick Thohir hendak mengumumkan "rencana baru" timnas Indonesia.

Rencana baru tersebut rencananya tidak melibatkan pelatih yang membawa Indonesia dari peringkat 170 menuju peringkat 127 FIFA.

Erick Thohir yang punya koneksi di Eropa disebut ingin menunjuk pelatih baru yang lebih dekat dengan para pemain naturalisasi.

Biarpun menuai hujan kritik dari fans Tanah Air, langkah PSSI terbilang masuk akal.

Baca Juga: Awas Karma, Ada Berbagai Alasan yang Harusnya Bikin PSSI Malu Jika Pecat Shin Tae-yong

Editor : Najm Ula
Sumber : BolaNas.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.