Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Murid Postecoglou dan Van Gaal, Malaysia dan Indonesia Sama-sama Pakai Bekas Asisten Pelatih Masyhur

Najm Ula - Rabu, 8 Januari 2025 | 20:30 WIB
Louis van Gaal (kiri) saat menjabat pelatih timnas Belanda di Piala Dunia 2014 bersama Patrick Kluivert sebagai asistennya dalam laga melawan Kosta Rika di Salvador, Brasil (5/7/2014).
DAMIEN MEYER/AFP
Louis van Gaal (kiri) saat menjabat pelatih timnas Belanda di Piala Dunia 2014 bersama Patrick Kluivert sebagai asistennya dalam laga melawan Kosta Rika di Salvador, Brasil (5/7/2014).

Persamaan Cklamovski dan Kluivert adalah, keduanya sama-sama pernah bekerja sebagai asisten pelatih masyhur.

Cklamovski membangun karier sebagai asisten Ange Postecoglou, pelatih terbaik Australia yang kini melatih Tottenham Hotspur.

Pelatih baru Malaysia pernah menjadi bawahan Postecoglou di Australia U-17, U-20, Melbourne Victory, hingga Yokohama F Marinos.

"Saya menyayangi dia seperti keluarga," ujar Cklamovski di Brisbane Times pada 2020.

"Saya belajar dari yang terbaik, obsesinya pada sepak bola, bagaimana dia ingin timnya bermain."

"Dia adalah pemenang sejati."

Sementara itu, Kluivert merupakan murid Louis van Gaal sejak bermain sampai memulai karier sebagai pelatih.

Van Gaal merupakan pelatih yang memberi debut bagi Kluivert di tim utama Ajax.

Saat sang striker andalan memasuki masa pensiun, Van Gaal mengajaknya menjadi asisten di timnas Belanda.

Kerja sama Van Gaal dan Kluivert membuahkan peringkat tiga Piala Dunia 2014 bagi tim Oranye.

Editor : Najm Ula
Sumber : brisbanetimes.com.au,BTSport
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.