Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Persebaya Vs Persita - Empat Laga Tanpa Kemenangan, Paul Munster dalam Masa Penghakiman

Nungki Nugroho - Jumat, 31 Januari 2025 | 10:45 WIB
Pelatih Persebaya Surabaya, Paul Munster menghadapi tantangan berat melawan Persita Tangerang  pada pekan ke-21 Liga 1 2024/2025.
Persebaya Surabaya
Pelatih Persebaya Surabaya, Paul Munster menghadapi tantangan berat melawan Persita Tangerang pada pekan ke-21 Liga 1 2024/2025.

"Saya sudah bicara dengan pemain. Mulai minggu ini, kita total reset, kita mulai dari awal, kembali ke dasar, demi mengincar hasil positif di akhir Januari," kata Munster dikutip Bolanas.com dari Kompas.com.

"Saya tahu jadwal di bulan Januari sulit, tetapi kami ingin mengakhirinya dengan hasil bagus," ucapnya menambahkan.

Merosotnya performa Persebaya tak lepas dari absennya Francisco Rivera.

Gelandang asal Meksiko itu absen karena cedera sejak pekan 17 Liga 1 2024/2025.

Selebrasi pemain Persebaya Surabaya, Francisco Rivera, usai mencetak gol ke gawang Persik Kediri pada pekan ke-14 Liga 1 2024/2025.
PERSEBAYA.ID
Selebrasi pemain Persebaya Surabaya, Francisco Rivera, usai mencetak gol ke gawang Persik Kediri pada pekan ke-14 Liga 1 2024/2025.

Hingga saat ini, Munster menyebut kondisi Rivera masih belum 100 persen fit.

"Pertanyaan pertama soal Rivera, dia telah kembali berlatih kemarin."

"Jelas bahwa Rivera masih belum dalam kondisi 100 persen. Tetapi kami akan memeriksa kondisinya," jelas Munster.

Munster berharap dirinya selamat dari ancaman pemecatan selepas laga lawan Persita.

Mengingat Persebaya saat ini masih berada di papan atas klasemen.

Editor : Nungki Nugroho
Sumber : Kompas.com

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

TERPOPULER