Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Timnas U-20 Indonesia Vs Uzbekistan - Tamat Riwayat Indra Sjafri, Garuda Roboh Digempur di Udara

Najm Ula - Minggu, 16 Februari 2025 | 20:21 WIB
Skuad timnas U-20 Indonesia saat melawan timnas U-20 Iran di Piala Asia U-20 2025. Garuda Muda kembali tumbang pada laga kedua kontra Uzbekistan.
INSTAGRAM.COM/TIMNASINDONESIA
Skuad timnas U-20 Indonesia saat melawan timnas U-20 Iran di Piala Asia U-20 2025. Garuda Muda kembali tumbang pada laga kedua kontra Uzbekistan.

Sayangnya sebuah serangan tak berbahaya pada menit ke-22 dari Uzbekistan langsung berbuah gol.

Sebuah umpan silang dari sayap kiri tidak dibuang oleh para bek Indonesia, dan disundul oleh Muhammadali O'rinboyev. 0-1.

Jens Raven menyelamatkan Indonesia dengan finishing apik dua menit kemudian. 1-1.

Harapan untuk membalikkan keadaan pada babak kedua langsung pupus satu menit setelah turun minum.

Kombinasi apik dua pemain Uzbek di muka kotak penalti membuat Abdug'afur Khaydarov melepas tembakan yang tak mungkin ditepis Ikram Algiffari. 1-2.

Pada titik ini Indonesia hanya sesekali menyerang, terutama tendangan jarak jauh.

Adik-adik Abdukhodir Khusanov kembali memanfaatkan kelemahan udara lawannya pada menit ke-63.

Dalam sebuah sepak pojok, Saidumarkhon Saidnurullaev melompat dengan bebas untuk menanduk dari jarak dekat. 1-3.

Kekalahan ini membuat Indonesia dipastikan tersingkir dari turnamen, lantaran tak memperoleh poin dari dua laga.

Baca Juga: Hasil Liga 1 - Patrick Kluivert Bawa Sial, Dewa United Takluk dari Madura United Diwarnai Kontroversi VAR

Editor : Najm Ula
Sumber : The-AFC.com

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

TERPOPULER