Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pelatih Oxford United Ungkap Ole Romeny dari Liga Belanda Perlu Adaptasi Lama, Apalagi Marselino dari Indonesia

Najm Ula - Sabtu, 22 Februari 2025 | 10:41 WIB
Calon striker Timnas Indonesia Ole Romeny resmi bergabung dengan Oxford United.
TANGKAP LAYAR INSTAGRAM OXFORD UNITED
Calon striker Timnas Indonesia Ole Romeny resmi bergabung dengan Oxford United.

Romeny datang dari Liga Belanda yang memiliki karakteristik berbeda dibanding permainan fisikal Liga Inggris.

"Untuk alasan berbeda, sulit bagi mereka (Romeny dan Stan Mills) untuk datang dan menjadi starter," ucap Rowett.

"Satunya (Romeny) bermain di liga berbeda dan budaya berbeda, ia sedang membiasakan diri dengan intensitas divisi baru ini."

"Yang mana saya selalu tahu cukup menantang bagi seorang pemain yang datang dari negara seperti Belanda."

Romeny dipuji media lokal Oxford Mail memberi dampak menjanjikan kala bermain sebagai pengganti.

Mengingat Oxford sedang mengalami krisis gol, hanya satu gol dalam lima laga terakhir, ia seharusnya mulai dipertimbangkan sebagai starter.

"Jika Anda bermain baik dan kami tidak mencetak gol, tentu saja mereka akan saya pikirkan untuk laga akhir pekan ini," tandas Rowett.

Pernyataan Rowett di atas cukup menohok bagi Marselino Ferdinan.

Jika Romeny yang sedari kecil ditempa di Liga Belanda saja belum cukup bagus untuk Liga Inggris, apalagi Marselino?

Baca Juga: Dua Klub Mataram Kompak di Papan Bawah Liga 1, Pelatih Persis Solo: Masih Ada Peluang Selamat dari Degradasi

Editor : Najm Ula
Sumber : oxfordmail.co.uk

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

TERPOPULER