Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Terima Kasih Persebaya, Persaingan Juara Liga 1 Makin Sengit Usai Persib Tumbang dan Dewa United Berjaya

Najm Ula - Minggu, 2 Maret 2025 | 05:32 WIB
Duel pemain Persebaya Surabaya dan Persib Bandung pada pekan ke-25 Liga 1 2024/2025 di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Surabaya, Sabtu (1/3/2025).
PERSEBAYA.ID
Duel pemain Persebaya Surabaya dan Persib Bandung pada pekan ke-25 Liga 1 2024/2025 di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Surabaya, Sabtu (1/3/2025).

BOLANAS.COM - Papan atas Liga 1 2024/25 semakin memanas usai hasil pertandingan terkini tiga tim Persebaya Surabaya, Persib Bandung, dan Dewa United.

Liverpool semakin jauh saja di puncak klasemen Liga Inggris, tetapi nasib serupa tidak dialami Persib Bandung di Liga 1.

Maung Bandung sempat menyimpan jarak 10 poin dari rival terdekatnya di pucuk klasemen musim ini.

Namun setelah pekan ke-25, jarak Persib menuju rival tiga besar terpangkas signifikan akibat gembosnya performa.

David Da Silva dkk gagal menang dalam tiga laga terakhir, hanya mencatatkan dua imbang dan sekali kalah.

Kekalahan itu didapat dari Persebaya pada Sabtu (1/3/2025) malam, laga pertama pada bulan Ramadhan.

Malam tadi, Persib sebenarnya mampu mengimbangi tuan rumah pada babak pertama dengan skor 0-0.

Namun situasi berubah pada babak kedua, dimulai dari gol bunuh diri Marc Klok saat sejam laga berjalan.

Bojan Hodak menambah kebingungan kala mengganti Kevin Ray Mendoza dengan kiper muda Sheva Sanggasi demi memainkan empat penyerang asing.

Baca Juga: Hasil Liga 1 - Diwarnai Kartu Merah, Semen Padang Gagal Menang atas PSBS Biak di Kandang

Perjudian itu justru menyerang diri sendiri, lantaran Persebaya bisa menambah tiga gol melalui Rizky Dwi, Bruno Moreira, dan Francisco Rivera.

Gol hiburan Ryan Kurnia membat Persib membawa pulang kekalahan 4-1 dari Stadion Gelora Bung Tomo.

"Mereka punya peluang bagus dan kami juga sama," jelas Hodak.

“Tetapi saya harus mengambil risiko ketika terjadi gol pertama, ada risiko yang saya ambil (mengganti kiper)."

“Tujuan saya tentu ingin mengubah situasi atau kondisi yang ada akan bisa positif. Hasilnya bisa bagus atau negatif, ternyata hasilnya jelek."

Hasil ini membuat Persebaya besutan Paul Munster memangkas jarak menuju Persib menjadi hanya tujuh poin.

Meski begitu keuntungan terbesar diraup Dewa United, yang pada saat yang sama berlaga melawan Persik Kediri.

Pertandingan di Stadion Brawijaya sempat diwarnai mati lampu (bukan kali pertama musim ini), Dewa bisa mencuri menang 1-2.

Egy Maulana Vikri yang sedang panas membuka gol pada menit ke-12, yang segera disusul Alex Martins.

Baca Juga: Ada Panen Persija Jakarta dalam Kesuksesan PSIM di Liga 2, Dua Pemain Pinjaman Siap Dipakai Carlos Pena

Hasil itu membuat Dewa menambah poin menjadi 46 poin, hanya berselisih lima angka dari Persib.

Mengingat Persib sedang dalam tren buruk, bukan tak mungkin jarak tersebut akan terpangkas lagi pada pekan-pekan kritis mendatang.

Itu belum menghitung Persija Jakarta yang memiliki 40 poin dan masih menyimpan satu pertandingan.

Fans netral Liga 1 patut berterima kasih pada Persebaya yang berhasil membuat Persib oleng. 

Baca Juga: 10 Liga Terbaik Dunia Versi Opta, Empat di Antaranya Bisa Ditembus Pemain Indonesia

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P
Editor : Najm Ula
Sumber : ligaindonesiabaru.com

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

TERPOPULER