Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Baca Juga: Liga 1 2020 Tanpa Degradasi, Kapten Persib Khawatir Tak Ada Persaingan di Papan Bawah
Waktu persiapan yang panjang bisa dimanfaatkan oleh Serdadu Tridatu untuk mempersiapkan tim dengan baik.
"Berbicara peluang tim ini, saya rasa masih sangat terbuka. Seluruh tim Bali United tentu harus optimis dan berjuang dalam persiapan untuk hasil terbaik nantinya," jelas gelandang berusia 33 tahun tersebut.
"Waktu persiapan juga panjang, dan kami akan berjuang untuk bisa lolos ke babak selanjutnya di kompetisi Asia tersebut," tuturnya mengakhiri.
Saat ini Bali United menempati peringkat keempat Grup G Piala AFC 2020 dengan catatan tiga poin.
Skuad besutan Stefano Cugurra menelan dua kekalahan dan baru sekali menang dari tiga laga di fase grup Piala AFC 2020.
Selain Piala AFC, Bali United juga akan meneruskan perjuangan di Liga 1 2020 yang berlangsung pada Oktober 2020.
Editor | : | Nungki Nugroho |
Sumber | : | baliutd.com |