Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Dari 24 nama, hanya sembilan pemain yang kini dipercaya memperkuat timnas Malaysia di Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Asia.
Hampir setiap lini timnas Malaysia diisi oleh pemain keturunan ataupun naturalisasi.
Di sektor penjaga gawang, ada sosok Samuel Smerville yang merupakan pemain keturunan Inggris-Malaysia.
Baca Juga: Kabar Persija - Tak Ikut Turnamen Pramusim Lagi, Kandidat Pelatih Mengarah ke Luis Milla?
Kemudian di pos pertahanan terdapat empat pemain sekaligus yaitu Corbin-Ong (Kanada), Matthew Davies (Australia-Malaysia), Junior Eldstal (Swedia-Malaysia), dan Dominic Tan Jun Jin (Singapura-Malaysia).
Di posisi pemain tengah ada nama Liridon Krasniqi (Kosovo) dan Brendan Gan (Australia-Malaysia).
Sementara lini serang timnas Malaysia juga dihuni dua pemain naturalisasi yakni Guilherme de Paula (Brasil), Mohamadou Sumareh (Gambia).
Guilherme de Paula dan Liridon Krasniqi menjadi dua nama baru yang mendapatkan status Warga Negara Malaysia dalam kurun satu tahun terakhir.
Liridon Krasniqi mendapat paspor Malaysia pada 3 Februari 2020, sedangkan de Paula pada 1 Maret 2021.
Editor | : | Nungki Nugroho |