Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Pasalnya, Ryuji Utomo dan Rezaldi Hehanusa sudah pulih dari cedera.
"Ryuji dan Rezaldi akhirnya bisa bergabung setelah mengalami cedera yang cukup panjang," ungkap Thomas Doll.
"Perlahan lini belakang kami sudah mulai kembali," sambungnya.
Thomas Doll sendiri tak terlalu ambil pusing dengan kondisi lini belakang tim Macan Kemayoran saat ini.
Baca Juga: Melempem di Liga 1, Tiga Pemain Terancam Dicoret Shin Tae-yong dari Timnas Indonesia
Pelatih asal Jerman itu mengatakan sudah mengantisipasi keadaan seperti saat ini.
"Situasi ini bisa saja terjadi pada siapa pun," tutur Doll.
"Tapi kini para pemain sudah mulai memahami sistem permainan yang saya inginkan."
"Jadi menurut saya untuk sekarang situasinya masih baik-baik saja," sambungnya.
Doll sendiri berencana menjadikan Hanif Sjahbandi sebagai bek alternatif yang sejatinya seorang gelandang.
Editor | : | Nungki Nugroho |
Sumber | : | Persija.id |