Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Patriot dan Pakansari Diusulkan Jadi Kandang Timnas Indonesia di Piala AFF 2022, Mengapa Bukan JIS?

Najmul Ula - Jumat, 4 November 2022 | 13:46 WIB
PSSI menyatakan JIS tak memenuhi standar FIFA, lantas mengganti judul artikel tersebut (9/9/2022).
BolaNas.com
PSSI menyatakan JIS tak memenuhi standar FIFA, lantas mengganti judul artikel tersebut (9/9/2022).

BOLANAS.COM - Menpora melewatkan Jakarta International Stadium sebagai opsi kandang timnas Indonesia, tim Garuda dilarang memakai GBK di Piala AFF 2022.

Timnas Indonesia bisa jadi akan melewatkan kesempatan berkandang di stadion megah di Jakarta, seturut pernyataan terbaru Menpora Zainudin Amali.

Timnas Indonesia sebelumnya dipastikan tak bisa menggunakan Stadion Utama Gelora Bung Karno karena venue itu harus disterilkan menjelang Piala Dunia U-20 2023.

Keputusan itu membuat timnas Indonesia untuk sementara tak punya "rumah" untuk ajang Piala AFF 2022 yang digelar Desember-Januari mendatang.

Baca Juga: Resmi - Timnas Senior Lewatkan FIFA Matchday November, Training Camp Tanpa Shin Tae-yong di Bali

"Tidak boleh (dipakai), pokonya begitu sudah mulai masuk kementerian PUPR untuk renovasi, itu sudah ditujukan untuk Piala Dunia (U-20)," ujar Menpora Zainudin Amali (2/11/2022).

Zainudin Amali berpotensi memantik kontroversi dengan tak menyebutkan Jakarta International Stadium sebagai opsi pengganti.

Politisi Golkar itu malah menyebutkan stadion lebih kecil dan diragukan kualitasnya sebagai venue yang layak dipakai timnas Indonesia.

"Kan banyak (stadion) yang tidak dipakai (untuk Piala Dunia U-20)," ucap Amali.

Baca Juga: Prediksi Line Up Timnas Indonesia U-20 Vs Moldova - Musuh Kepayahan, Saat Pemain Pelapis Unjuk Gigi

Editor : Najmul Ula
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.