Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Satu lagi nama lebih junior yang sempat menembus timnas U-19 asuhan Indra Sjafri pula adalah striker Sabeq Fahmi.
Sahrul Kurniawan, pemain kelahiran 5 Juni 1995, terakhir kali bermain di level tertinggi pada Liga 1 2017 bersama Bhayangkara FC.
Ia tak seberuntung rekan duetnya, Hansamu Yama, yang bermain di Persija Jakarta dan bertahan di timnas Indonesia hingga level senior.
Sahrul Kurniawan tercatat terakhir kali bermain di Persinga Ngawi dan PSM Madiun yang berlaga di Liga 3 Jawa Timur.
Muchlis Hadi Ning Syaifulloh merupakan pemain kelahiran 26 Oktober 1996 yang dulu berperan sebagai false nine di timnas U-19 asuhan Indra Sjafri.
Begitu memasuki level senior, sinar Muchlis meredup hingga bergonta-ganti klub dan sama sekali tak terpakai lagi.
Ia sempat menjadi cadangan mati di Persib Bandung pada 2019, lalu tak terdengar mendapatkan klub lagi sejak 2020.
Muchlis bersama Sahrul dan Sabeq menjadi nama-nama termuda yang mengikuti kursus pelatih lisensi C yang digelar PSSI di Bali pada 1-15 November ini.
Baca Juga: Link Live Streaming Timnas Indonesia U-20 Vs Moldova - Suguhan STY-ball, Menang Mudah Lagi?
Editor | : | Najmul Ula |