Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Selama ini terdapat salah kaprah bahwa pemain dapat terus diperah tenaganya oleh klub dan timnas, demi meraih prestasi jangka pendek.
"Saya akan duduk lagi dengan badan tim nasional agar pemain jangan dipaksa main terus-menerus hingga akhirnya bosan dan cedera," ujar Erick dikutip dari BolaSport.com.
"Kadang-kadang ada target kompetisi, ya kita cari pengalaman saja."
"Tapi ini tentu dengan strategi, bukan karena tidak mampu. Beda ya," tegasnya.
Terdapat tiga alasan yang menguatkan PSSI untuk mengirim skuat pelapis ke Piala AFF U-23 2023 mendatang.
Pertama, timnas U-23 baru saja memboyong medali emas SEA Games 2023, sehingga tak perlu lagi "ngoyo" mengejar prestasi.
Pemain utama seperti Rizky Ridho atau Marselino Ferdinan membutuhkan rehat dari tugas negara untuk fokus mengembangkan diri di klub.
Andai Pratama Arhan dipanggil lagi, misalnya, ia akan kehilangan waktu berharga untuk merebut tempat di Tokyo Verdy.
Baca Juga: Forum Pemuda Abroad, Marselino Ferdinan Kumpulkan Pemain Indonesia-Singapura untuk Liburan di Bali
Editor | : | Najmul Ula |
Sumber | : | BolaSport.com |