Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Empat tahun kemudian pada 2022, giliran Bima Sakti mengantarkan trofi kedua.
Berlaga di Stadion Maguwoharjo, Indonesia mengalahkan Vietnam di laga final dengan skor 1-0.
Beberapa jebolan timnas U-16 tersebut sudah mengorbit di Liga 1, seperti Arkhan Kaka dan Riski Afrisal.
Kini, angkatan baru yang dipimpin Nova Arianto akan mencoba mengulangi prestasi serupa di Stadion Manahan.
Satu pekan menjelang kick-off, Diego Sinathrya dkk sudah melahap beberapa pertandingan pemanasan.
"Progres dari tim U-16 ini sudah cukup baik, saat ini berada di 75 persen," ujar Nova dikutip dari laman resmi PSSI.
"Uji coba terakhir dengan tim Bhayangkara, setelah itu ada pengurangan pemain menjadi 23 yang didaftarkan ke AFF."
"Kita akan terus fokus memperbaikiapa yang menjadi masalah selama ini agar pemain bisa lebih siap," jelasnya.
Setelah Piala AFF U-16, tim Garuda akan melakoni ajang berikutnya yaitu Kualifikasi Piala Asia U-17 2025 pada Oktober.
Baca Juga: Rampung Agenda Timnas Indonesia, Thom Haye dan Marselino Ferdinan Berstatus Bebas Transfer
Editor | : | Najmul Ula |
Sumber | : | PSSI.org |