Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Virus FIFA dari Asia Melanda Wolverhampton, Justin Hubner Kena Juga?

Najm Ula - Sabtu, 12 Oktober 2024 | 11:30 WIB
Penyerang Wolves, Hwang Hee-chan, merayakan gol ke gawang Burnley pada matchweek 15 Liga Inggris 2023-2024 di Stadion Molineux, Rabu (6/12/2023) dini hari WIB.
PREMIERLEAGUE.COM
Penyerang Wolves, Hwang Hee-chan, merayakan gol ke gawang Burnley pada matchweek 15 Liga Inggris 2023-2024 di Stadion Molineux, Rabu (6/12/2023) dini hari WIB.

Beruntung, Korea yang juga tampil tanpa Son Heung-min itu bisa tetap menang 2-0.

"Hwang Hee-chan menjadi starter untuk negaranya dalam Kualifikasi Piala Dunia saat Korea Selatan melawan Yordania," tulis laman resmi Wolves.

"Sayangnya itu bukan sore yang bahagia bagi penyerang Korea."

"Ia ditarik keluar dari pertandingan pada menit ke-20 akibat cedera."

Ini merupakan kabar buruk bagi Wolves yang sedang berada di titik nadir di klasemen Liga Inggris.

Jika Hwang ternyata mengalami cedera serius, pelatih Gary O'Neil semakin sulit mengangkat timnya dari dasar.

Hwang sebenarnya bukan satu-satunya wakil Asia di Molineux Stadium.

Terdapat Justin Hubner yang membela timnas Indonesia, tetapi tak dipanggil karena sedang meringkuk di ruang perawatan.

Namun karena cedera tersebut didapat saat berada di klub, itu tidak bisa dikategorikan sebagai virus FIFA.

Baca Juga: Pelajaran dari Bahrain, Indonesia Harus Bisa 'Bunuh Waktu' dan Jangan Sembarangan Bikin Pelanggaran

Editor : Najm Ula
Sumber : Wolverhampton
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.